Rafting adalah merupakan kegiatan permainan melintasi kemana air sungai mengalir sampe jauh dengan menggunakan berbagai peralatan untuk keselamatan selama menyusuri sungai seperti dayung, perahu karet, life jacket, helm dan bahkan juga menggunakan ban dalem mobil. ada beberapa kategory rafting seperti arung jeram, body rafting, river tubind dan river boarding. dan tempatnya di indonesia juga banyak sekali tempatnya karena di indonesia banyak sekali sungai. nah, lokasi yang kali ini kita coba adalah sungai yang berada di jawa barat yang terletak di pulau jawa. pasti penasaran nih dimana tempatnya, yuk kita tengok tempatnya yang seru seru buat rafting yang akan menantang adrenalin kamu kamu.
Body Rafting Curug Naga di Puncak Bogor
Semua orang tau bahwa bogor adalah mempunyai julukan yang terkenal yaitu dengan sebutan sejuta air terjun. nah salah satu air terjun yang menarik perhatian kami kami adalah curug naga yang dengan keunikan yang di miliki bisa di gunakan untuk tempat body rafting. Kita juga akan melintasi tiga air terjun sekaligus seperti air terjun naga, air terjun barong, air terjun priuk. panjang track lintasan sungai tersebut kurang lebih tujuh kilometer dengan durasi dua sampai tiga jam.
Tempat ini berbeda dengan tempat tempat lainnnya, body rafting di curug naga tidak semuanya di laksanakan di air. bukan apa apa karena ada sebagian jeram yang tidak mungkin untuk di lalui karena sangat berbahaya untuk di lintasi. Sebagai jalan alternatifnya yaitu dengan melakukan jungle tracking yakni dengan cara menyusuri hutan dan kemudian kembali lagi nyebur ke sungai untuk melakukan perjalanan selanjutnya. atau dengan istilahnya mah potong jalan demi menghindari jeram yang sangat berbahaya untuk di lalui.
Body Rafting di Hambalang Park Sentul Bogor
Siapa sangka kalau wilayah Sentul Bogor ternyata mempunyai tempat untuk aktifitas Body Rafting? Nah bagi yang belum tahu, nih ada tempat rekomendasi untuk teman-teman semua jika ingin Body Rafting di Sentul Bogor, nama tempatnya adalah Hambalang Park. Selain kita bisa melakukan Rafting, di tempat ini ternyata juga menyediakan kegiatan Outbound lain untuk teman-teman semua. Beberapa diantaranya adalah Paintball, Tempat Camping, Agro Edukasi, Adventure Tracking, Dan masih banyak lagi. Jika teman-teman tidak ingin repot dan hanya fokus dengan kegiatan outbound, kami juga menyediakan PAKET OUTBOUND sesuai dengan yang teman-teman butuhkan.
River Tubing Sungai Ciherang Purwakarta
Ada juga nih tempat rafting di purwakarta yang terkenal dengan rock climbingnya via ferrata gunung parang dan gunung sribaduga. Kota ini mempunyai tempat wisata dengan minat khusus untuk menyusuri sungai dengan menggunakan peralatan ban dalam mobil atau bisa di sebut river tubing. Kegiatan outbound di laksanakan di sungai ciherang wanayasa purwakarta.
River Tubing di Purwakarta
Disini kita akan di tantang melintasi sungai ciherang dengan jarak kira kira tujuh kilometer dengan durasi waktu tiga sampai empat jam. jeram jeram rintangan yang di tawarkan oleh sungai ini tidak terlalu membahayakan untuk anak usia lima sampai sepuluh tahun. Aktifitas yang menantang adrenalin ini bisa di jumpai di kampung tanjaknangsi desa raharja, wanayasa, kabupaten purwakarta. kurang lebih membutuhkan waktu tiga puluh menit dari pusat kota purwakarta.
Body Rafting Green Canyon Pangandaran
Wisata pangandaran bukan hanya menarik dan banyak sekali peminatnya bukan hanya karena pantainya saja. anda bisa meluangkan waktu anda untu mencobanya rafting disini. di mulai dari green canyon yang sudah sangat terkenal, citumang, santirah, wonderhill, jojogan, ciwayung, batu lumpang dan goa lanang. dari semua tempat itu tempat yang paling populer itu yakni green canyon. musim yang baik sekali untuk mencoba kegiatan menantang adrenalin di sini yaitu di saat musim kemarau.
Tips Sebelum Beraktifitas Rafting
Sebelum memulai aktifitas menantang adrenalin ini ada baiknya anda memperhatikan beberapa hal yang ingin kami sampaikan yaitu yang pertama, anda menyiapkan fisik dan stamina sebelumnya, karena olah raga rafting termasuk dalam kategori wisata minta khusus. anda di wajibkan untuk reservasi terlebih dahulu. bagi anda yang memiliki body protektor bisa di gunakan untuk melengkapi peralatan keselamatan anda.
dalam olah raga rafting ini memerlukan team yakni dalam sekali trip memerlukan sedikitnya lima peserta, semakin banyak akan lebik baik. jika anda tidak bisa membawa team jangan khawatir anda tetap bisa mengikutinya atau biasanya akan di gabungkan dan di ikutkan dengan team atau group lain. aktifitas ini lebih seru jika di laksanakan pada musim kemarau, karena pada saat musim hujan debit air akan tinggi dan deras dan tentu ini akan sangat berbahaya tentunya.